Saat ini sertifikat vaksin menjadi salah satu persyaratan dalam beraktivitas. Begitu juga di dalam dunia kerja yang mana sertifikat vaksin itu menjadi tiket utama bagi karyawan untuk melaksanakan aktivitas kerjanya. Oleh karenanya wajar jika sekarang banyak perusahaan dan institusi yang menyelenggarakan program vaksinasi secara gratis kepada para karyawannya.
Tentunya untuk memberitahukan kepada karyawan kapan akan diselenggarakannya program vaksinasi itu dibutuhkan surat undangan. Lalu seperti apa contoh surat vaksinasi untuk memberitahukan para karyawan itu?.
5 Contoh Surat Pemberitahuan Program Vaksinasi
Dalam rangka menekan penyebaran covid-19, sebuah perusahaan atau institusi kerja yang ada di Indonesia diperbolehkan untuk menyelenggarakan program vaksinasi secara mandiri kepada karyawannya. Namun sebelum menyelenggarakan program tersebut pastikan terlebih dahulu para karyawan itu telah diberitahukan jadwalnya.
Hal ini bertujuan agar nantinya para karyawan bisa mempersiapkan diri jauh-jauh hari. Di mana salah satu cara untuk memberitahukan kepada karyawan terkait jadwal kapan diselenggarakan program vaksinasi itu yakin dengan membuat surat undangan. Adapun contoh surat vaksinasi untuk memberitahukan karyawan seperti berikut ini.
Contoh Surat Pemberitahuan Vaksinasi kepada Karyawan Tahap 1
Jakarta, 2 Februari 2022
Nomor : 001/077
Sifat : Penting
Perihal : Pemberian Suntikan Vaksin Covid-19
Yang Terhormat,
Bapak Ali Sodikin Maulana
Di tempat
Assalamualaikum, warahmatullahi, wabarakatuh
Dengan hormat, melalui surat ini mengharapkan kehadiran bapak dalam pemberian vaksinasi covid-19 tahap 1 yang akan dilaksanakan pada :
Hari dan Tanggal : Kamis 4 Februari 2022
Pukul : 08.00 WIB hingga selesai
Tempat : Halaman PT ABC, Jakarta Selatan
Penyelenggaraan : Dinas kesehatan
Demikian surat undangan ini dibuat, diharapkan bapak bisa hadir tepat waktu dengan menerapkan protokol kesehatan. Atas perhatian saudara saya menyampaikan ucapan terima kasih.
Direktur PT ABC
Mukhtar Adi
Contoh Surat Pemberitahuan Vaksinasi Kepada Dosen
Yth. Dosen serta Tenaga Kependidikan
Di lingkungan Universitas Islam Indonesia
Assalamualaikum, warahmatullahi, wabarakatuh
Dalam rangka menindaklanjuti Surat Rektor Universitas Islam Indonesia nomor 0873/UN30/KP/2021 tanggal 6 Maret 2021 tentang informasi awal pelaksanaan program vaksinasi serta berdasarkan hasil koordinasi dengan ketua satgas office 19 Universitas Islam Indonesia, maka bersama surat ini bermaksud untuk mengundang nama yang terlampir untuk mengikuti program vaksinasi pada:
Hari dan Tanggal : 25 -28 Maret 2021
Waktu : 08.00-11.00 WIB
Tempat : Auditorium Universitas Islam Indonesia
Jumlah Peserta : 2000
Di dalam upaya menciptakan kelancaran pelaksanaan vaksinasi covid-19 sesuai dengan prosedur yang berlaku dan untuk menghindari penumpukan massa di lokasi vaksinasi, maka dimohon kesediaannya untuk mengikuti beberapa aturan seperti berikut.
- Membawa Kartu Tanda Penduduk yang nantinya akan digunakan untuk keperluan administrasi.
- Hadir di lokasi vaksinasi sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan.
Demikian pemberitahuan penyuntikan vaksinasi bagi dosen dan tenaga pendidik di Universitas Islam Indonesia. Atas perhatian serta kerjasama saudara saya menyampaikan ucapan terima kasih.
Hormat saya
Rektor Universitas Islam Indonesia
Contoh Surat Pemberitahuan Vaksinasi Tahap 2 kepada Guru
Yogyakarta, 2 Februari 2022
Nomor : 021/076
Sifat : Penting
Perihal : Pemberian Suntikan Vaksin Covid-19
Yth. Bapak/ibu Guru dan Tenaga Pendidik
Di SMA 8 Yogyakarta,di tempat
Dengan hormat
Dalam rangka menindaklanjuti surat Ptt sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan nomor 07656/TA/077367/2022 tanggal 2 Februari 2022 tentang pelaksanaan vaksinasi covid 19 tahap kedua, maka bersama surat ini bermaksud untuk mengundang nama yang terlampir untuk mengikuti program vaksinasi pada:
Hari dan Tanggal : Selasa 2 Februari 2022
Waktu : 08.00 – selesai
Tempat : Aula SMA 8 Yogyakarta
Demikian pemberitahuan penyuntikan vaksinasi tahap 2 bagi guru dan tenaga pendidik di SMA 8 Yogyakarta. Atas perhatian serta kerjasama saudara saya menyampaikan ucapan terima kasih.
Hormat saya
Kepala Sekolah SMA 8 Yogyakarta
Contoh Surat Pemberitahuan Vaksinasi Booster
Yogyakarta, 5 Februari 2022
Nomor : 071/090
Sifat : Penting
Perihal : Pemberian Suntikan Vaksin Booster
Yth. Bapak/Ibu karyawan PT Makmur Sejati
Assalamualaikum, warahmatullahi, wabarakatuh
Puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT yang sudah memberikan rahmat dan karunia-nya dan senantiasa tercurah kepada Rasulullah SAW semoga bapak/ibu karyawan PT Makmur sejati dalam keadaan sehat walafiat.
Dalam rangka mencegah penyebaran covid 19 dan untuk meningkatkan kekebalan tubuh para karyawan di lingkungan PT Makmur Sejati, menghimbau :
- Bagi semua karyawan di PT Makmur Sejati yang sebelumnya sudah melakukan vaksinasi tahap 1 dan 2 serta sudah memenuhi persyaratan untuk segera melakukan vaksinasi tahap ketiga atau Booster.
- Vaksinasi Booster itu bisa dilakukan di pelayanan kesehatan terdekat seperti rumah sakit, Puskesmas maupun klinik.
Demikianlah surat pemberitahuan yang disampaikan, Atas perhatian saudara saya menyampaikan ucapan terima kasih.
Hormat saya
Direktur PT Makmur Sejati
Contoh Surat Pemberitahuan Vaksinasi untuk Pegawai Pabrik
Jakarta, 2 Februari 2022
Nomor : 001/077
Sifat : Penting
Perihal : Pemberian Suntikan Vaksin Covid-19
Yang Terhormat,
Bapak/ibu karyawan Pabrik Tekstil 246 Indonesia
Di tempat
Dengan hormat, menindaklanjuti surat direktur dari Pabrik Tekstil 246 Indonesia tentang pelaksanaan vaksinasi tahap 1 dan hasil koordinasi dengan satgas covid 19. Melalui surat ini mengundang saudara untuk melaksanakan vaksinasi pada :
Hari dan Tanggal : Selasa 2 Februari 2022
Pukul : 07.00 WIB hingga selesai
Tempat : Di Halaman Pabrik Tekstil 246
Demikian surat undangan ini dibuat, diharapkan saudara bisa hadir tepat waktu dengan menerapkan protokol kesehatan. Atas perhatian saudara saya menyampaikan ucapan terima kasih.
Direktur Pabrik Tekstil 246 Indonesia
Muhidin Budianto
Apa Saja Manfaat dari Melakukan Vaksinasi Itu?
Selain digunakan sebagai persyaratan untuk melakukan aktivitas bekerja, ternyata masih banyak lagi manfaat lainnya dari program vaksinasi itu. Adapun beberapa manfaat dari melakukan vaksinasi itu seperti berikut ini.
- Mampu merangsang sistem kekebalan dalam tubuh manusia.
- Mengurangi resiko terjadinya penularan covid-19.
- Mampu menciptakan heard immunity.
Tata Cara Mendownload Sertifikat Vaksin
Nantinya setelah kamu selesai melakukan penyuntikan vaksin maka akan mendapatkan sertifikat yang bisa didownload di smartphone. Nantinya sertifikat vaksin itu memiliki fungsi untuk memberitahukan bahwa kamu sudah mengikuti program tersebut, sehingga bisa mendapatkan akses publik yang bebas. Adapun langkah-langkah mendownload sertifikat vaksin seperti berikut ini.
- Langkah pertama silakan untuk mengunjungi laman www.pedulilindungi.id.
- Setelah itu di website tersebut silakan untuk memilih opsi “ Sudah Melakukan Vaksinasi”.
- Kemudian masuklah menggunakan email dan no hp sudah didaftarkan sebelumnya.
- Tahap selanjutnya silahkan untuk memasukkan kode OTP yang sudah dikirimkan via SMS.
- Apabila sudah berhasil login silakan untuk memilih sertifikat vaksin.
- Nantinya akan ditampilkan sertifikat vaksin pada tahap pertama.
- Pada gambar sertifikat vaksin itu pilihlah opsi unduh.
- Terakhir silakan untuk mengecek di Smartphone apakah sertifikat vaksin itu sudah tersimpan atau belum.
Perlu diketahui bahwa jika dalam hal ini kamu ingin mendownload sertifikat vaksin untuk tahap kedua maka prosesnya sama dengan di atas.
Demikian ulasan singkat tentang contoh surat vaksinasi yang perlu kamu ketahui.