Inilah contoh surat permohonan Bantuan Baznas yang ditujukan pada kepada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) untuk memohon bantuan dana ataupun barang, entah untuk beasiswa, modal, bantuan sembako, pengobatan, bedah rumah dan lain-lain.
Pada prosesnya, bukan langsung meminta bantuan namun memberikan usulan (proposal). Baik dalam pengajuan perorangan, atas nama orang tua, ataupun lembaga/organisasi baik itu menggunakan tulis tangan atau diketik.
Contoh Surat Pengajuan Bantuan ke BAZNAS
Perihal: Permintaan Bantuan Modal Kayutanam, 27-12-2020
Kepada Yth:
Bapak Kepala Dinas
Badan Amil Zakat (BAZ)
di Pariaman
Assalamu’alaikum Wr.Wb
Dengan hormat,
Pertama saya berharap semoga Bapak sedang dalam kondisi sehat walafiat dan sukses pada pekerjaan serta kegiatan sehari-hari. Amin ya Rabbal Alamin.
Dengan surat permohonan ini, maka saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : Citra Rahayu
Tempat/Tgl. Lahir : Kayubaku/ 18-05-1978
Alamat : Pasa duku
No. KTP : 13058701030026
Mengajukan permintaan bantuan modal usaha jualan seprai serta usaha gorengan kerupuk.
Demikian permohonan ini saya buat sesuai dengan yang sebenarnya dan harapan semoga Bapak bisa mengabulkannya maka saya bisa memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya
Untuk perhatian Bapak saya ucapkan terima kasih. Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Hormat Saya
Yang Memohon
Citra Rahayu
Mengetahui:
Camat 2X11 Kayubaku Wali Nagari Kayubaku
Soji Dami, B.Sc Budi Nanto
Contoh 2
Padang,…Januari…
Hal : Permohonan Bantuan
Kepada : Pimpinan Badan Amil Zakat (BAZNAS)
Dengan Hormat,
Nama :
BP :
Fakultas :
Dengan ini memohon bantuan dana pada bapak/ibu Pimpinan Badan Amil Zakat di Padang agar bisa diusulkan menjadi penerima bantuan dari BAZNAS.Untuk jadi bahan pertimbangan dari bapak/Ibu pimpinan, dengan ini saya lampirkan:.
- FC Kartu Mahasiswa
- FC Transkrip Nilai
- FC Kartu Rencana Studi
- Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari Kelurahan
Beasiswa tersebut saya pakai dalam mendorong kelancaran untuk menyelesaikan studi saya di Universitas…
Demikian surat permohonan ini saya tulis, untuk kebijaksanaa Bapak/Ibu saya ucapkan terima kasih.
Hormat Saya,
NIM
Contoh 3
Padang, 09 Juli 2019
Hal : Permohonan Bantuan
Kepada : Kepala BAZNAS
di Kabupaten Solok
Dengan Hormat,
Nama : Sista Cantika
NPM : 131101234098009
Jurusan/Fakultas : Akuntansi/ Ekonomi
Dengan ini memohon bantuan pada Bapak/Ibu Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) yang ada di Kabupaten Solok agar bisa diusulkan menjadi penerima bantuan dari BAZNAS. Untuk jadi pertimbangan kepada Bapak/Ibu pimpinan, makai saya lampirkan:
Satu proposal penelitian yang sudah di ACC oleh pembimbing
Surat Keterangan Tidak Menerima Beasiswa yang lain
Surat Keterangan Aktif Kuliah
FC KTP
FC Kartu Keluarga (KK)
Surat Keterangan yang diterima dari Kantor Wali Nagari
Adanya beasiswa tersebut akan saya pakai untuk mendorong kelancaran menyelesaikan tugas akhir (Skripsi) agar memperoleh gelar sarjana pada Universitas Bung Hatta.
Demikian surat ini saya buat, untuk perhatian dari Bapak/Ibu saya ucapkan terima kasih.
Hormat Saya,
Sista Cantika
Contoh 4
SURAT PERMOHONAN BANTUAN BEASISWA
Bengkulu, 17 Mei 2019
Hal : Permohonan Bantuan Beasiswa
Lampiran : 1 (Satu) Berkas
Kepada Yth.
Ketua Baznas Provinsi Bengkulu
Di Bengkulu
Dengan hormat,
Nama : Cheryl Amanda
NIM :1612302987
Tempat/Tanggal Lahir: Suka Mendua, 20 Juli 1998
Alamat : Jl. Gelugur
Fakultas : Sastra Arab/ PGMI
Pendidikan : Semester 4 Institut Agama Islam Negeri Bengkulu
No HP : 085798766336
Dengan ini memohon bantuan beasiswa pada BAZNAS Provinsi Bengkulu.
Bersama dengan surat ini, untuk jadi bahan pertimbangan maka saya lampirkan:
FC KTP
FC KTM
FC Kartu Keluarga (KK)
FC Surat Keterangan Tidak Mampu
Surat Keterangan Aktif Kuliah
Demikianlah surat ini saya tulis, besar harapan saya untuk ketua BAZNAS Provinsi Bengkulu berkenan mengabulkannya. Untuk bantuan dan perhatian Bapak, saya ucapkan terima kasih.
Hormat Saya,
Yetri Losita
Contoh 5
Surat Pengajuan Bantuan Dana Pendidikan Mahasiswa di DKI Jakarta
Kepada Yth.
Ketua BAZNAS (BAZIS) Provinsi DKI Jakarta
di
Jakarta
Assalamu’alaikum Wr. Wb
Berdasarkan informasi terkait sudah dibukanya pendaftaran calon penerima bantuan biaya pendidikan mahasiswa BAZNAS (BAZIS) pada Provinsi DKI Jakarta,maka saya:
Nama :
Tempat/Tgl Lahir :
Perguruan Tinggi :
Fakultas/Jurusan :
Semester :
Nomor induk Mahasiswa:
Alamat : Jl……….. No……………… RT… RW………
Kelurahan…………………..Kecamatan……………………….
Kota Administrasi…………………..
Telepon/HP : …………………………………………………………..
Mengajukan permohonan dana agar memperoleh bantuan pendidikan mahasiswa oleh BAZNAS (BAZIS) Provinsi DKI Jakarta. Untuk menjadi pertimbangan bagi bapak, berikut saya lampirkan data serta syarat-syarat yang dibutuhkan.
Demikian surat ini saya tulis kepada Bapak dengan sebenar-benarnya. Untuk pertimbangan Bapak, saya ucapkan terima kasih.
……………….,…………………
Pemohon
…………………………………….
Nama Jelas
Bantuan modal usaha produktif atau disebut juga dengan bantuan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) juga bisa kamu ajukan ke BAZNAS jika kamu mempunyai usaha atau bisnis, tetapi membutuhkan bantuan pendanaan.
- Surat permohonan yang diketahui Lurah / Kades
- FC KTP atau Kartu Keluarga (KK)
- Surat keterangan menyatakan Tidak Mampu yang dikeluarkan oleh RT / Lurah / Kades
- Rencana rincian serta jumlah yang dibutuhkan oleh tiap orang
- Surat Keterangan usaha ekonomi lemah melalui Lurah / Kades
- Hal lain jika terdapat tambahan yang dibutuhkan.
- Memohon Bantuan Modal Usaha Produktif
Surat Permohonan Bantuan Modal Usaha Produktif berisi:
- Rincian biaya modal
- Perkiraan/kisaran keuntungan.
- FC Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- FC Kartu Keluarga (KK)
- Surat Keterangan yang diperoleh dari Ketua RT, Lurah ataupun Kepala Desa
- Memohon Bantuan Rehab Mesjid/TPA
Permohonan Bantuan biaya pembangunan / Rehab Mesjid atau Tempat Pendidikan Al Qur’an (TPA), dengan melampirkan::
- Surat Permohonan yang telah diketahui oleh Lurah / Kepala Desa setempat
- Rencana Anggaran Biaya (RAB)
- Susunan Panitia untuk pelaksanaan rehab
Lampiran
- FCKTP Ketua serta Sekretaris Panitia Pelaksana.
- Foto yang menjadi obyek yakni Mesjid, langgar atau TPA yang mau direhab oleh BAZNAS.
- Surat Pengajuan Dana Pembangunan ataupun rehab rumah layak huni RTLH, yang berisikan:
- Rincian Anggaran Biaya
- Rencana Ukuran dari Bangunan
- Foto obyek rumah atau sisi rumah yang yang mau direhab
- FC Kartu Tanda Penduduk / KTP
- FC Kartu Keluarga atau KK
- Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari RT / Lurah / Kepala Desa
- Surat Keterangan Lahan atau tanah milik sendiri
- Surat Keterangan Lahan atau Tanah tidak sedang bermasalah/ dalam sengketa
- Struktur Panitia Pembangunan (jika ada)
Pengajuan Bantuan Beasiswa
- Mengisikan formulir calon penerima beasiswa Baznas
- Surat Permohonan (disertai dengan tanda tangan orangtua atau wali)
- FC KTP orangtua atau wali dan juga kartu mahasiswa
- FC KK
- Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) oleh RT / Kepala Desa / Lurah (yang asli dan terbaru)
- Surat Keterangan masih aktif kuliah dengan minimal semester IV
- Lembar Hasil Studi (LHS) yang terakhir
- Bukti pembayaran SPP yang terakhir
- Foto berwarna ukuran 3 x 4 cm 4 lembar
Untuk contoh surat permohonan bantuan Baznas di atas bisa Kamu buat menjadi patokan ketikan memerlukan bantuan. Apalagi bagi Kamu yang sedang menjalankan bisnis atau usaha tertentu.