Jika anda bergerak pada usaha jasa service, maka mengapa tidak anda menawarkan kepada perusahaan-perusahaan yang mungkin membutuhkan jasa service anda. Simak contoh surat penawaran jasa service lengkap dengan cara membuatnya.
Sebagaimana yang kita ketahui bersama, jasa service merupakan jasa yang paling umum dibuka bagi yang memiliki skill service pada bidang tertentu dan memang banyak dicari orang yang membutuhkannya sebab ketidakmampuan untuk memperbaiki sendiri. Sebut saja seperti jasa service AC, jasa service rumah, jasa service kursi, jasa service dan banyak jasa service lainnya.
Apabila memiliki jasa service, pastinya anda ingin memiliki pelanggan yang lebih banyak dan rutin bukan? Salah satu strategi yang bisa anda lakukan untuk mewujudkannya adalah dengan membuat surat penawaran jasa service dimana surat ini bisa anda tawarkan kepada perusahaan, instansi atau perserorangan.
Keuntungan dengan surat ini adalah dimana anda bisa melakukan promosi murah dan gratis sekaligus efektif. Contohnya saja anda bisa langsung mengajukan penawaran jasa service ke perusahaan atau instansi untuk menggunakan jasa anda apabila terjadi AC kantor yang rusak, atau melakukan maintenance berkala. Dengan demikian jasa anda pun akan semakin laris dan memiliki banyak pelanggan.
Cara Membuat Surat Penawaran Jasa Service
Agar calon pelanggan anda benar-benar tertarik, maka penting untuk membuat surat ini dengan benar dan juga menarik. Berikut beberapa poin penting yang harus anda perhatikan ketika membuat surat ini.
Tanggal Ketika Surat Ditulis
Hal pertama yang harus ada dalam surat penawaran ini adalah memasukkan dengan tanggal, bulan dan tahun untuk memastikan bahwa pihak penulis surat benar-benar serius dalam menulisnya.
Nama Perusahaan
Hal penting kedua yang harus ada di dalam surat penawaran jasa service adalah nama perusahaan, baik dari pihak pengirim maupun penerima. Pada saat menulisnya, usahakan mencantumkan nama lengkapnya. Seperti misalnya PT. JAYA ABADI FURNITURE Tbk. Sebaiknya anda menghindari penulisan secara singkat karena sekarang ini banyak perusahaan yang berdiri dengan nama yang sama.
Jelaskan Kemampuan yang Dimiliki Oleh Perusahaan
Agar surat penawaran anda diterima dengan baik oleh pihak yang anda kirimkan surat penawaran, maka untuk menarik mereka, anda bisa menjelaskan kemampuan yang dimiliki oleh perusahaan seperti keunggulan jasa service apa saja, keuntungannya hingga lain sebagainya. Sehingga dengan demikian, calon pelanggan anda bisa paham ketika membaca surat tersebut.
Berbagai Proyek Serta Rekam Jejak yang Pernah Ditangani Oleh Perusahaan
Selain gambaran kemampuan, pihak perusahaan yang hendak mengajukan penawaran harus mencantumkan berbagai proyek yang pernah ditangani. Arsip rekam jejak juga perlu ditampilkan, baik berupa print out, maupun berbentuk file lunak. Sehingga dengan demikian client akan mempertimbangkan penawaran yang diajukan guna kepentingan kerjasama.
Rekam jejak penting ditampilkan untuk meyakinkan client bahwa perusahaan tersebut berkompeten jika diajak untuk menjalin kerjasama. Tanpa mencantumkan rekam jejak perusahaan pasti akan dipertanyakan perihal pencapaian yang sudah diraih selama ini. Apalagi jika perusahannya sudah berdiri selama berpuluh-puluh tahun. Oleh karena itu, sebisa mungkin tampilkan rekam jejak yang baik dan bervalue.
Sifat Penawaran
Jelaskan jenis penawaran ini di dalam surat guna mempermudah pemahaman client yang hendak diajak bekerjasama agar pihak atau client anda tidak merasa “ditodong” dengan keharusan memesan jasa anda yang bisa membuat mereka beralih ke bisnis lain yang lebih flexible dan transparan.
Contoh Surat Penawaran Jasa Service
Berikut beberapa contoh surat penawaran jasa service yang bisa anda simak sebagai berikut.
Contoh Surat Penawaran Jasa Service Genset
Surat Penawaran Service Genset
24 Oktober 2023
No : 1004/Pen/KS/VIII/2023
Hal : Penawaran Jasa Service Genset (Tidak Terikat/Bebas)
Lampiran : 1 (satu) lembar
Kepada Yth PT. GENSET INDONESIA Tbk.
di
Tempat
Dengan Hormat,
Pada kesempatan kali ini, perkenanlah kami dari AMANAH SERVICE hendak memperkenalkan diri kepada Bapak/Ibu perusahaan/instansi perihal jasa service kami. Sebagai perusahaan yang bergerak dibidang service (perbaikan) genset.
Sejak berdiri pada tahun 2012 sampai sekarang, AMANAH SERVICE telah bekerjasama dengan berbagai perusahaan maupun instansi di Jawa Timur. Sehingga, kami disebut sebagai “Jasa Service Terpercaya” perihal perbaikan genset, perusahaan maupun perorangan.
Adapun spesialisasi kami adalah di bidang perawatan dan perbaikan genset. Tidak hanya itu, proses perbaikan dan perawatannya pun didukung dengan tenaga yang lebih berpengalaman dibidangnya. Sehingga hal tersebut menjadikan kami jasa service yang unggul dan terpercaya. Untuk rincian biaya jasa service kami lampirkan di bagian belakang surat.
Demikian surat penawaran yang kami ajukan, semoga bisa menjadi bahan pertimbangan perihal kerjasama. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.
Hormat Kami,
Marketing Eksekutif AMANAH SERVICE
Surat Penawaran Jasa Service Air Conditioner (AC)
JUNNY SERVICE
Mechanical, Service, Air Conditioner, etc.
Alamat: Jl. Kebonagung Mas, No. 14 Purworejo, Kota Pasuruan, Jawa Timur
Telp. 0343-766542
E-mail: [email protected]
Pasuruan, 24 Oktober 2023
Perihal: Surat Penawaran Jasa Service AC
Lampiran: 4 (empat) lembar
Kepada Yth,
Bapak/Ibu Manager PT. Indorolla
di Tempat,
Bersama ini, kami yang bergerak dibidang jasa service, bermaksud menawarkan kerjasama dan perbaikan unit AC (Air Conditioner) di perusahaan Bapak/Ibu. Adapun sebagai bahan pertimbangan, jasa service kami sudah banyak digunakan oleh lebih dari 10 (sepuluh) perusahaan besar di Kota Pasuruan. Sebagai barang bukti, kami lampirkan bukti surat pernyataan penerimaan tawaran di bagian belakang surat. Adapun untuk range harga jasa service AC (Air Conditioner) juga kami lampirkan bersama bukti pernyataan.
Adapun sebagai catatan penting, harga yang kami tetapkan bersifat tidak terikat dan dapat berubah sewaktu-waktu. Bapak/Ibu tidak perlu khawatir karena jasa service kami bergaransi selama 1 (bulan)
Demikian surat penawaran jasa service yang kami tawarkan, semoga bisa menjadi bahan pertimbangan Bapak/Ibu. Guna informasi lebih lanjut, silahkan hubungi contact person di bawah ini. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
Contact Person :
Hubungi : 083246876389
Junny Service Jaya
Hormat Kami,
Juniafi Maulidiyah
Sekian informasi mengenai contoh surat penawaran jasa service yang bisa menjadi strategi bisnis jitu untuk memasarkan jasa anda. Semoga berguna dan bermanfaat.